Menu

Layanan Pemasangan Jaringan Komputer

Jaringan Komputer

Internet adalah salah satu teknologi yang mampu mendorong banyak kemajuan serta kemakmuran umat manusia di dunia. Melalui keterhubungan antarperangkat, kita dapat melakukan komunikasi dengan cepat, berbagi dan mendapatkan informasi terbaru tanpa hambatan jarak, bahkan berinteraksi serta melakukan pekerjaan bersama tanpa harus bertatap muka.

Sebetulnya, internet tak lain adalah sebuah jaringan komputer. Jaringan komputer sendiri adalah himpunan beberapa perangkat seperti komputer dan alat elektronik lainnya yang terhubung satu sama lain. Hanya saja, cakupan jaringan komputer pada internet sangatlah luas. Sangat luas hingga mencakup hampir seluruh negara yang ada di dunia. Oleh karena itu, jaringan komputer memegang peranan amat penting dalam perkembangan teknologi dan kehidupan masyarakat secara umum.

Bagaimana sebetulnya beberapa perangkat dapat terhubung satu sama lain? Keterhubungan seperti apa atau jenis jaringan komputer seperti yang dapat diterapkan? Apa saja yang dibutuhkan serta bagaimana cara mengakses atau menyusun suatu jaringan komputer? Berikut adalah berbagai pemaparan yang dapat membantu kita untuk menjawab berbagai pertanyaan tersebut.

Internet adalah salah satu teknologi yang mampu mendorong banyak kemajuan serta kemakmuran umat manusia di dunia. Melalui keterhubungan antarperangkat, kita dapat melakukan komunikasi dengan cepat, berbagi dan mendapatkan informasi terbaru tanpa hambatan jarak, bahkan berinteraksi serta melakukan pekerjaan bersama tanpa harus bertatap muka.

Sebetulnya, internet tak lain adalah sebuah jaringan komputer. Jaringan komputer sendiri adalah himpunan beberapa perangkat seperti komputer dan alat elektronik lainnya yang terhubung satu sama lain. Hanya saja, cakupan jaringan komputer pada internet sangatlah luas. Sangat luas hingga mencakup hampir seluruh negara yang ada di dunia. Oleh karena itu, jaringan komputer memegang peranan amat penting dalam perkembangan teknologi dan kehidupan masyarakat secara umum.

Bagaimana sebetulnya beberapa perangkat dapat terhubung satu sama lain? Keterhubungan seperti apa atau jenis jaringan komputer seperti yang dapat diterapkan? Apa saja yang dibutuhkan serta bagaimana cara mengakses atau menyusun suatu jaringan komputer? Berikut adalah berbagai pemaparan yang dapat membantu kita untuk menjawab berbagai pertanyaan tersebut.

Pengertian Jaringan Komputer

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, jaringan komputer adalah himpunan perangkat komputer yang terhubung satu sama lain. Jaringan komputer adalah jaringan yang terdapat pada suatu lokasi yang disusun dari beberapa komputer beserta alat elektronik lainnya yang saling terhubung untuk melakukan pengolahan data, penyebaran informasi dan pertukaran data (Chandra & Kosdiana, 2018).

Terhubungnya beberapa perangkat berarti perangkat-perangkat yang berada dalam jaringan itu dapat berbagi data dan informasi satu sama lain, baik berupa teks, gambar, dokumen, maupun interaksi langsung seperti chatting hingga berbagi penggunaan aplikasi dan perangkat keras seperti printer dan scanner.

Ada kalanya ketika perangkat komputer yang kita gunakan tidak terkoneksi ke mana pun dan kita hanya mampu mengakses berbagai data dan informasi yang tersimpan dalam media penyimpanan komputer. Selanjutnya, kita dapat menggunakan pheriperal khusus pada perangkat komputer agar dapat terkoneksi pada komputer lain. Pheriperal tersebut kemudian disambungkan menggunakan kabel jaringan pada komputer lain agar kedua komputer tersebut dapat saling terhubung (peer to peer / P2P).

Seiring berkembangnya teknologi, keterhubungan antarperangkat terus berkembang dari hanya koneksi antara dua perangkat, menjadi banyak perangkat. Bahkan terdapat suatu komputer khusus yang memiliki kekuatan komputasi lebih kuat dan berdedikasi untuk memastikan keterhubungan semua komputer berjalan dengan baik dan terorganisir yang disebut dengan komputer server.

Internet boleh dikatakan merupakan salah satu puncak dari perkembangan jaringan komputer. Namun jaringan komputer dalam skala lebih kecil masih banyak digunakan. Terutama jika jaringan komputer tersebut berisi data sensitif yang tidak boleh diakses oleh publik seperti data dan informasi suatu perusahaan yang tidak boleh diketahui publik. Internet sendiri juga dapat dikatakan telah berubah menjadi entitas berbeda yang memiliki keunggulan dan perbedaan khusus dari jaringan komputer.


Lokasi Kami :

KomputerJK

1. Kebon Baru JL. Y2. Jakarta Utara. 14130

2. Pondok Indah JL. Ciliwung. Tangerang Kabupaten. 15561

3. Total Persada JL. Semarang, Tangerang Kota. 15518


Kontak Telpon / WhatsApp :

0819 1833 6767

0813 9988 9908

0813 9988 9909

X